Andaikan seorang bayi, usia tahun kedua, selain sudah bisa merangkak dan mulai berjalan, seorang bayi juga sudah mampu berbicara meskipun belum banyak kata-kata yang dimengerti.
Ya, begitulah zeronine. Namun, untuk seusia mahasiswa, zeronine tidak bisa dikatakan bayi lagi. Pemikirannya telah maju dan kini mulai terlihat jati dirinya. Dan zeronine telah siap berbicara kepada khalayak, tentang dirinya, prestasi, dan semua kebanggaannya.
Pada usia yang kedua ini, zeronine telah mampu berbenah, dengan pelaksanaan praktikum yang makin lancar serta segudang prestasi, baik akademik maupun non akademik. Terbukti dengan tim futsal pinky yang tetap Berjaya di lapangan serta lolosnya 2 orang zeroniners yang berhasil menyabet lima besar Mahasiswa Berprestasi Fakultas Teknik dan segera akan menjadi wakil FT dalam kompetisi tingkat universitas. Ialah “pasangan” Raju dan Septika yang kembali berprestasi setelah membawa nama TI Undip ke EDMAT 33 di University of Malaya. Selain keduanya, salah seorang ukhti zeronine, Dhanik Budiarti juga menjadi wakil Indonesia dalam ajang Islamic Festival di Pakistan. Oke kan??
Dan masih banyak lagi prestasi-prestasi yang diraih zeronine.
Untuk mensyukuri segala nikmat yang telah diberikan oleh Tuhan YME, Zeronine kembali menggelar acara syukuran bertajuk “2nd Zeronine Anniversary”. Tidak seperti pada ulang tahun pertama yang digelar besar-besaran dengan berbagai makanan, film, dan games yang menarik. Acara ulang tahun kedua zeronine dilaksanakan dengan sederhana. Eitss, tapi pelaksanaan syukuran ultah kedua zeronine kali ini tidak kalah serunya dengan ultah yang pertama. Mari kita simak kisahnya..
Acara 2nd Zeronine Anniversary dilaksanakan pada 17 Januari 2012 di rumah ibu Negara, Beta Viva, di Banyumanik City.
Puluhan lembar tikar telah tergelar, balon-balon menghiasi sudut-sudut ruangan, serta selembar kain putih menjadi sambutan selamat datang bagi para zeroniner untuk diisi pesan dan kesan.
Acara dimulai setelah satu per satu zeroniner datang dan memenuhi ruangan. Dibuka oleh Master of Ceremony kita, Uda Riko, dilanjut dengan sambutan dari tetua Willy dan Adit. Banyak pesan yang disampaikan oleh keduanya, intisari yang bisa kita dapat, “ZERONINE HARUS SEMAKIN LEBIH BAIK, TETAP SEMANGAT DAN KOMPAK, SERTA SEMAKIN BERPRESTASI”. Berjayalah terus Zeronine!! :D
Acara dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng. Sambil diiringi dengan doa, tumpeng kuning dipotong. Bismillahi-rrohmani-rrohiim…
Kado bawaan zeroniner yang menumpuk di bagian depan ruangan siap dibagikan. Yup, banyak kado yang isinya juga bermacam-macam. Jadi penasaran apa isi tu kado. Haha
Uda Riko dibantu Cik Putri membacakan nomor kupon yang telah dibagikan sebelumnya. Dan..Mak Thia-lah yang beruntung mendapatkan kado pertama. Taraaaa, ember cucian dengan diameter berukuran sekitar 13 inchi menjadi kado untuk Si Mak. Wakakaka, cucok ya..
Ternyata kado itu pemberian dari Nisa. Tepat banget, karna Si Mak senang dan berterima kasih sebab selama ini kalo mau nyuci Mak Thia harus meminjam ember milik temen kosan. Hahaha
Selamat ya Mak Thia :D
Tidak dapet kado terus duduk lagi gitu aja, karna sang penerima kado harus menjawab jujur pertanyaan yang dilemparkan oleh Zeroniner lain. Dan sudah pasti, pertanyaan yang keluar pun ngaco-ngaco. Haha
Di tengah acara pembagian kado, TIBA-TIBA…
Suara-suara gaduh lagu ulang tahun terdengar dari balik jendela, maaf maksudnya dari luar pagar. Haha
Surprizzzzzzzzzzee, adik-adik TI 2011 datang membawa kue memberikan ucapan selamat kepada Kakak-kakak Zeronine. Sekitar seratus juta orang datang untuk memberikan selamat. #Lebay
Setelah sekitar 20 menit, potong kue, sambutan dari masing-masing angkatan, dan kongko-kongko sebentar, adik-adik meninggalkan ruangan, ditutup dengan foto bersama. Terima kasih adik-adik TI 2011, semoga menjadi adik baik yang bisa kita banggakan. Amiin
Eitttsss, acara belum berhenti gitu aja. Rangkaian acara masih banyak yang sayang kalo dilewatkan.
Acara dilanjutkan dengan pembagian kado lagi. Banyak cerita lucu di sesi ini karna Zeroniner yang beruntung harus menjawab pertanyaan-pertanyaan gokiel dari teman-teman. Malu-malu sampai malu-maluin deh pokonya..haha
Karna jumlah kado yang akan dibagikan sangat banyak, jadi pembagian kado dilanjutkan setelah break sholat.
Setelah sholat acara berlanjut. Makan-makaaan. Makanan dibagikan dan Zeroniners siap menyantap. Hmmmm. Sebagai penutup hidangan, satu cup eskrim dihidangkan. Meskipun sedikit asin, tapi eskrimnya tetep enak koq. Hahaha
Makanan pun habis. Acara berlanjut dengan pembagian kado kembali. Tapi karna waktu tidak banyak, jadi kado langsung dibagikan secara cepat.
Hari sudah petang. Inilah yang ditunggu-tunggu, yang membuat Zeroniners penasaran karna ingin tau temen-temen yang eksis dengan predikatnya masing-masing. Yup, ZERONINE AWARD.
Biar tidak kelamaan, inilah hasil untuk ZERONINE AWARD di 2nd Anniversary.
…
TerGALAK -- Dwi Megah
TerANIAYA -- Ade
TerALAY -- Lingga
TerGARING -- Handy
TerSEMANGAT—Gita
TerRAMAH -- Sadam
TerJABLAY -- Robi
TerCANTIK -- Afin
TeGANTENG -- Iqbal
TeGALAU -- Desi
TerEKSIS -- Raju
TerSABAR -- Desi
TerGAIB -- Silvia
TeGAUL -- Afin
TerONLINE -- Ade
TerTERLAMBAT- Kiki Ananda
TerTERIMAKASIH- Desi
Serta Pasangan TerCOUPLE -- Hariz n Dinda
Selamat kepada teman-teman yang telah berhasil mengukir prestasi di Zeronine Award. Semoga predikat yang diperoleh bisa menjadi motivasi, baik untuk diri sendiri maupun untuk Zeroniner lain. Hehe
Setelah pembacaan nominasi Zeronine Award, kita sampai di penghujung acara. Capek tapi menyenangkan. Setelah kurang lebih empat jam berkumpul merayakan hari jadi bersama.
Acaranya berikutnya ialah pembacaan doa. Doa disampaikan oleh Akhi Andy, dan kita cukupkan 2nd Zeronine Anniversary kali ini. Sampai jumpa di hari jadi berikutnya. Semoga harapan-harapan baik kembali terwujud.
Zeronine … Get up
Zeronine … Go a Head
Zeronine … Change the Future with Desire
TI! Jaya!!
By -sdm-
Tidak ada komentar:
Posting Komentar